atas cinta
Salerana_Mundzir
...
Kini aku mencoba meraba kilatan cahaya rindumu yang terselip dalam setiap pandangan, gerak dan langkah.
Atas cinta
Semua tangis adalah ketulusan
Semua gerak adalah kesetiaan
Selain cinta
Hanya sebatas aliran air mata saja
Atas cinta
Bait bait kata dan sehimpun puisi
Akan menjadi salah satu bentuk mengabdi
Air mata akan menjadi bunga abadi
Harum semerbak mewangi.
Ahhhay
Begitu syahdu segala bunyi dan sunyi
Getar getar cinta begitu menghujam keras jantung
Aku tersadar
Getaran cinta begitu dahsyat menggema
Aku tak mampu menyembunyikan
Dan aku tak bisa sepenuhnya menerjemahkan
Oh cinta
Puisi bagiku hanyalah gerimis tafsir
Dari perasaan cinta yang begitu menggebu gebu
Salerana_Mundzir Sukorejo 08 Mei 2022
Komentar
Posting Komentar